Jumat, 30 Maret 2018

Pengalaman tentang Stroke

Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh. Halo teman-teman! Apa kabar hari ini? Senang bisa menulis lagi setelah sekian lama blog cuma jadi pajangan aja. Jadi, kali ini aku akan membagi pengalamanku tentang sesuatu yang mungkin ditakuti oleh mayoritas orang, yaitu stroke.
Stroke itu apa sih?
Stroke adalah gangguan saraf otak yang disebabkan oleh kerusakan pembuluh darah di otak, yang terjadi dalam tempo sekitar 24 jam atau lebih. Biasanya, serangan stroke terjadi mendadak dan sulit diprediksi. • Stroke terjadi ketika pasokan darah ke satu bagian otak terhambat cukup parah (karena adanya bekuan darah atau aterosklerosis) atau sama sekali terhenti (karena pecahnya pembuluh darah). Akibatnya kiriman oksigen dan nutrisi bagi jaringan sel-sel saraf otak tersendat atau bahkan terhenti sama sekali. Dalam waktu hanya beberapa menit sel-sel otak pun mati. Hal ini menyebabkan berbagai fungsi otak terganggu yang berdampak pada gangguan gerak (berjalan dan/atau mengangkat tangan), gangguan intelektual (sulit berbicara dan/atau mengerti pembicaraan orang, sulit menghitung), terjadi kelumpuhan pada satu sisi, gangguan pada penglihatan, sakit kepala dan/atau vertigo parah, dan lain-lain.
Siapa aja sih yang bisa kena stroke?
Menurut yang saya baca dari internet, penyakit stroke di identikan dengan orang tua, padahal nyatanya tidak. Contohnya saya yang baru berusia 15-16 tahun. Ada beberapa golongan manusia yang berpotensi besar terserang stroke, yaitu mereka yang mempunyai kadar gula darah dan kolesterol tinggi, mereka yang kurang melakukan gerak fisik, mereka yang mempunyai hipertensi, mereka yang mempunyai riwayat keluarga stroke dan kelainan genetik.
Bagaimana bisa mengetahui kalau itu stroke?
Jawabannya adalah dengan berbagai scan yang ada di rumah sakit.
1) Computer Tomography Scan / CT Scan
Yang saya tahu, ct scan memang yang paling mudah & murah untuk kasus stroke ini. Namun, hasilnya juga tidak terlalu jelas dibandingkan dengan MRI.
2) Magnetic Resonance Imaging / MRI.
Nah, kalau MRI ini lebih akurat dari pada ct scan. Dulu, saya juga di MRI setelah st scan(yang hasilnya kurang begitu jelas).
2 Jenis Stroke
1) Stroke iskemik
Adalah stroke yang disebabkan adanya penyumbatan darah di otak, yang menyebabkan pembekuan darah. Pengaruh yang muncul adalah stroke ringan.
2) Stroke hemoragik
Adalah stroke yang disebabkan oleh pembuluh darah yang pecah sehingga menyebabkan pendarahan pada otak. Pengaruh yang muncul yaitu stroke berat.
3 Gejala Stroke
1) Pusing sekali
2) Kebas / mati rasa pada bagian tubuh tertentu.
3) Kehilangan keseimbangan.
Pengalamanku
Ini adalah pengalamanku yang benar-benar aku rasain, jadi kalau ada yang beda ya nggak masalah.
Penyakit yang aku derita termasuk stroke iskemik yang disebabkan oleh penyumbatan darah pada otak. Pertama kali kejadian tanggal 15 Desember 2016, aku sedang bermain laptop di depan rumah dengan posisi duduk setengah jongkok (gimana tu bentukannya ) dengan laptop dipangku di atas paha/lutut. Setengah bermain laptop, tiba2 tangan & kaki sebelah kanan merasa berat. Tidak pikir panjang aku langsung kembali ke rumah dan langsung berbaring di tempat tidur. Seketika, tubuh bagian kanan terasa bberrratttt dan nggak bisa bicara. Otak serasa nggak bekerja, tapi entah mengapa aku sadar & ingat beberapa kejadian. Aku langsung dibawa ke RS Ngipang, trus ditanya2 in dan gak bisa jawabkan akunya, jadi aku dirujuk ke Rumah Sakit Jiwa cuyy. (Mungkin dipikir depresi kalik ya). Yaudah udah smpek RS Jiwa trus dikasih obat, trus pulang.
*****
2 hari kemudian, tubuh bagian kananku agak bisa digerakin, mungkin gara2 obat dari RSJ, soalnya mungkin ada obat tidurnya jd bisa istitahat. Selama aku minum obat dari RSJ, bicaraku memang agak pelo.
*****
Singkat cerita, aku mencari obat lagi kesana-sini, di rumah sakit hermina, panti waluyo, dan sampai akhirnya aku dapet dokter yang cocok di RS Dr. Oen Kandangsapi. Nama dokter nya Dr. Rahadian Singosancoyo (maaf dok kalau salah).
Sampai sekarang aku masih kontrol. Trus aku juga nyoba pengobatan alternatif lainnya seperti pijat penyembuhan pasca stroke, tusuk jarum, dan timung (kayak di uap i gitu, trus kan jadi keluar banyak keringat & katanya bisa melancarkan peredaran darah).
*****
Terimakasih banyak kepada keluargaku yang sangat sayang padaku, teman-temanku SMA, teman-temanku SMP, guruku SMA, tetanggaku, sahabat-sahabatku yang telah mendoakan & memberi semangat kepadaku. Terimakasih sebesar-besarnya, tanpa doa & semangat dari kalian, tidak akan membaik seperti sekarang ini
Nah, itu dia pengalamanku. Aku mendapat banyak hikmah dari semua ini, lebih bisa belajar lagi bagaimana cara bersyukur, dan belajar lagi tentang kehidupan.
Yaudah, segini dulu ya ceritanya, semoga kita semua diberi kesehatan oleh Allah SWT. Aamiin.
Baibaiii ketemu di nextpost

Sabtu, 02 Januari 2016

Let me introduce my self

Haloo blogger.. Ini blog aku bikin sendiri hloh, waktu kelas 7 kalok nggak salah. Padahal waktu itu aku gak tau cara internetan, jadi aku otak atik sendiri dan akhirnya blog ini terbentuk.
Namaku Sylvia Estiawan Putri tapi biasa dipanggil Epi. Kenapa aku bisa dipanggil 'Epi' ? Karena orang2 tak mau repot memanggil namaku yg agak ribet ini(Sylvia). Aku sekolah di SMP Negeri 1 Surakarta. Dulu aku sklh di SD Beskalan. Aku seneng banget berenang walaupun gak bisa renang. Bersatu dengan air membuat pikiran rileks. Apalagi di pantai hmmm. Aku juga suka nyanyi walaupun suara ku bikin tetangga marah wkwkwk. Soalnya musik bikin hati tenang.
Aku lahir 15 tahun yang lalu, tepatnya 26 April 2001. Ibu melahirkan ku di rumah sakit bersalin deket Pasar Legi tapi skrg berubah jadi Puskesmas Setabelan.
Waktu aku masih berumur beberapa hari dan masih ada di rumah sakit, katanya bentuk tubuhku seperti cindil anak tikus. Karena waktu itu kulitku kusut mengkerut,pucat,bener-bener seperti cindil. Fenomena cindil dalam hidupku itu dikarenakan dulu ibuku lupa ngasih ASI ke aku :( untung saja masih sempat diberi ASI walaupun tubuhku udah mirip cindil. Oh iyaa nama Ibu ku Sukini, dia sosok wanita yg sangat hebat. Ibuku selalu berpesan pada anak2 nya "yen ameh ngopo2 kudu Bismillah" ibuku selalu mengajarkan untuk menghargai sesuatu sekecil apapun.
Nama Bapakku adalah Yusuf Santoso, seorang penjahit. Bapak yg luar biasa, karenanya aku bisa sekolah, dari usaha kerasnya aku bisa mengerti betapa sulitnya mencari nafkah dan betapa harusnya aku ingin mengangkat derajat mereka. Ibu dan bapakku selalu memberi semangat, selalu menjadi alasanku mengapa aku harus belajar dan berprestasi. Aku pernah cerita ke bapak dan ibuku "buk bijiku 40 tok padahal aku wis sinau mau bengi" yahh jangan kaget karena bahasa ku bahasa jawa, karena bahasa jawa itulah kami sangat dekat. Lalu Ibu dan bapakku menjawab "halah biji 0 e rapopo nduk, sing penting wis usaha. Orasah ngoyo sing penting iso ngikuti pelajaran. Yen wancine sinau yo sinau, ning ojo kekeselen." Mungkin dari percakapan pendek itu teman2 bisa mengerti maksudnya. Mereka merawat kami,mendidik kami sangat hebat. Walaupun dengan kesederhanaan yg ada. Aku belajar sangat banyak dari kesederhanaan hidupku.
Oiya aku punya 2 kakak laki-laki Dan 1 kakak perempuan. Sebenarnya 3 laki-laki, tapi Mas Agung sudah ada di sisi Allah. Kakakku yg pertama namanya Taufik Santoso, yang kedua Andri Wibowo, dan yang ketiga Nur Aini Putri Utami.
Nah itu dia profil ku yg belum semuanya aku tulis. Semoga bisa menginspirasi yaa..